Tips Nonton Bioskop Bersama Anak, No. 6 Sering Diabaikan!



Tips Nonton Bioskop Bersama Anak

Mengajak anak nonton bioskop bisa menjadi momen spesial untuk mempererat hubungan keluarga. Namun, bukan asal mengajak, tapi diperlukan persiapan yang matang agar pengalaman menonton bioskop terasa nyaman dan menyenangkan bagi semua.

Tidak semua anak senang diajak nonton bioskop. Tapi, jika orang tua atau keluarga ingin mengajak anak, nggak ada salahnya mengikuti tips berikut, sekaligus sebagai bahan edukasi untuk anak.

Tips Nonton Bioskop Bersama Anak

Agar suasana nonton makin erat dan nyaman, ikuti beberapa tips berikut, yuk!

Sebelum benar-benar duduk dan menonton, ada baiknya mempersiapkan hal berikut ini:

1. Pilih Film yang Tepat

Perhatikan rating usia dan genre film. Pastikan film yang ingin ditonton sesuai dengan usia dan kedewasaan anak. Selain itu, pilih film animasi atau film keluarga yang ceritanya mudah dimengerti dan bisa menghibur anak.

Yang terpenting, hindari memilih film kartun yang tidak cocok untuk anak atau dengan adegan kekerasan, menakutkan, hingga mengandung konten yang tidak sesuai untuk anak. Atau, kamu bisa melibatkan anak dalam pemilihan film. Tanyakan film apa yang ingin mereka tonton dan pertimbangkan juga pendapat anak.

2. Perhatikan Usia Anak

Umumnya, anak di bawah usia 2 tahun tidak dianjurkan untuk diajak ke bioskop karena kebanyakan anak akan mudah rewel. Jika ingin mengajak anak balita, pilihlah film dengan durasi pendek dan perhatikan pula kondisinya. Pastikan anak dalam keadaan fit dan cukup istirahat, supaya tidak rewel.

3. Sounding Tentang Suasana Bioskop

Suasana Bioskop

Jelaskan kepada anak tentang suasana di dalam bioskop, seperti ruangan gelap, suara yang keras, dan banyak orang. Hal ini bertujuan agar anak tidak kaget dan merasa cemas saat berada di dalam bioskop.

4. Siapkan Camilan dan Minuman

Bawalah secukupnya camilan dan minuman favorit anak untuk dinikmati selama menonton. Hindari membawa makanan dengan bau menyengat atau yang dapat membuat kotor kursi bioskop.

5. Pilih Tempat Duduk yang Strategis

Pilihlah kursi yang tidak terlalu dekat dengan layar bioskop untuk menghindari mata lelah. Pertimbangkan pula untuk memilih kursi di dekat lorong agar anak mudah keluar masuk jika ingin ke toilet. Tapi, sebaiknya ajak anak untuk ke toilet terlebih dulu, supaya lebih nyaman saat menonton.

6. Bawa Earmuff (Pelindung Telinga)

Suara di bioskop yang keras dapat mengganggu pendengaran anak. Untuk meminimalisirnya, bawalah earmuff atau pelindung telinga untuk berjaga-jaga jika anak merasa tidak nyaman dengan suara yang keras.

7. Tetap Awasi Anak

Meskipun anak sudah pernah diajak ke bioskop, tetap awasi mereka selama menonton. Perhatikan apakah anak merasa bosan, takut, atau tidak nyaman. Jika anak rewel atau ingin keluar, temani mereka dengan sabar.

8. Diskusikan Film Setelah Menonton

Setelah menonton bioskop, ajak anak untuk berdiskusi tentang film yang ditonton. Tanyakan apa yang mereka sukai dari film tersebut dan apa yang dapat mereka pelajari. Hal ini dapat membantu melatih anak untuk memahami cerita dalam film dengan lebih baik dan memperkuat bonding dengan anak.

9. Datang Lebih Awal

Datang ke Bioskop Lebih Awal

Datanglah ke bioskop lebih awal untuk menghindari antrean panjang dan mendapatkan tempat duduk yang sesuai. Jika tidak, kamu bisa memesan tiket bioskop online, supaya lebih cepat untuk memilih posisi kursi yang diinginkan tanpa perlu mengantre.

Selain sembilan tips di atas, perhatikan pula hal-hal seperti, menggunakan pakaian yang nyaman, atau membawa jaket, karena suhu AC dalam bioskop biasanya sangat dingin. Kamu juga harus mematikan nada dering handphone sebelum memasuki bioskop agar tidak mengganggu yang lain, jangan pula mengobrol selama pemutaran film, dan jangan membawa barang yang berlebihan.

Dengan mengikuti tips-tips di atas, kamu dapat memastikan pengalaman menonton bioskop bersama anak menjadi momen yang menyenangkan dan tak terlupakan. Semoga bermanfaat, dan selamat menonton!



Posting Komentar

15 Komentar

  1. Pengalaman nonton bioskop bersama keluarga adik yang waktu itu anaknya masih ada balita, usia 3 dan 5 tahun. Acara nonton bioskop jadi kacau. pada pecicilan hahaha. Akhirnya rugi, film belum habis, sudah diputusan keluar saja. Jadi balita memang ga usah diajak ke bioskop. ke taman bermain saja hahaha.
    Mungkin usia 9 tahun ke atas dengan film yang pas baru diajak ke bioskop.

    BalasHapus
  2. Namanya juga anak-anak ya. Meski kita ingin membawa mereka refreshing dengan nonton bioskop tetap kenyamanan mereka nomer satu. Apalagi, mereka rentan sama rasa bosan dengan situasi dan kondisi yang monoton.

    Kitanya yang harus sabar membersamai mereka ya. Oke.. Oke..

    BalasHapus
  3. Saya pertama kali bawa anak ke bioskop sekitar usianya empat tahunan deh. Yaitu, memang harus banyak bawa bekal. Hehe...
    Bener banget saya malah tidak tahu kudu bawa penutup telinga secara sound sistem di bioskop memang berkekuatan tinggi ya

    BalasHapus
  4. Saya dan suami hobi nonton tapi baru bisa ajak kiddos nonton saat mereka TK, kalau di bawah itu kasian deh telinganya
    Tapi tetap mereka belum bisa duduk tenang, yang penting sebisa mungkin tidak menggangu penonton lain

    BalasHapus
  5. Thankyou mba ky! aku beberapa kali ajak anak ke bioskop hanya mempertimbangkan kualitas tontonan ajaa, sama gimana dia kenyang dluan sblm masuk bioskop wwkwkkw

    BalasHapus
  6. Ajak anak nonton di bioskop, pernah beberapa kali. Tapi ya gitu deh, di tengah-tengahnya film, si bocil malah bobok hingga film berakhir. Dan memang no.6 selalu terabaikan 😁

    BalasHapus
  7. nahhh kalau aku selalu cocncern dengan usia yang kudu diperhatikan. Terkadang ada orang tua yang egois mengajak anak menonton padahal bukan umurnya. Ini beneran jadi masalah saat sudah didalam bioskop. anaknya rewel lah, nangislah, teriak teriaklah. bikin sebel penonton lain

    BalasHapus
  8. Mengajak anak ke manapun butuh persiapan yang matang, terlebih menonton film di bioskop. Karena di sana ada banyak orang, kalau anak tidak nyaman, sebagai ortu pun menjadi gelisah.

    BalasHapus
  9. Kalau menurut daku yang kerap kali diabaikan adalah yang nomor 1, karena kerap bertemu dengan hal ini ketika ada di bioskop. udah jelas di bagian poster filmnya tertera untuk minimal usia 13+, 17+ tetep aja ada orangtua yang membawa anaknya, yang dari segi usia si anak dibawah batas usia

    BalasHapus
  10. Dasarnya kami keluarga seneng nonton yaa.. jadi dari anak kicik uda diajakin ke bioskop. Alhamdulillah mereka enjoy.. mungkin karena pilihan filmnya sesuai dengan minat mereka juga.

    BalasHapus
  11. Aku kalau nonton bioskop sama anak, selalau patuh pada peraturan usia menontoan
    Anak anak hanya boleh nonton film sesuai usianya

    BalasHapus
  12. Beberapa waktu lalu saya dan suami berniat mengajak anak untuk nonton bioskop. Sayangnya filmnya belum sesuai dengan usia anak. Akhirnya, anak-anak di rumah mbahnya, kita jalan berdua. hahaha

    BalasHapus
  13. Sejak covid, aku blm nonton film ke bioskop lagi tuh. Jadi ingat pengalaman nyebelin. Nonton film horor/romantis, eh kok orangtuanya bawa anak. Ya otomatis nangis lah. Mana nggak diajak keluar dulu lagi. kita yang nonton kan jadi terganggu ya.

    Sejak itu lah aku males nonton bioskop lagi. Orang2 tuh nggak tahu kondisi kalo film dewasa ya jgn bawa anak gt loh. Kecuali itu film anak, ya bebas bawa anak. Malah aku seneng krn denger suara anak2 lagi nonton bioskop. Seru gt apalagi kalo si anak jg semangat nontonnya, sambil komentar2 tapi ga berisik.

    BalasHapus
  14. Aku sendiri belum pernah punya pengalaman nonton bioskop bareng anak, sepertinya seru juga ya. Next perlu ini di coba.

    BalasHapus
  15. Pelindung suara, sering banget diabaikan. Bahkan saya tidak pernah kebayang bawanya hehe

    BalasHapus

Haii! Berkomentarlah dengan bijak dan relevan ya. Silakan baca artikel lainnya dan tinggalkan jejakmu. Terima kasih!